Thursday, December 15, 2011

Sharing internet usb modem menggunakan Wifi Laptop atau PC

Kita tahu Android tidak dapat mendeteksi jaringan Ad-hoc, melainkan jaringan infrastruktur atau akses point. Untuk itu kita harus membuat seolah-olah laptop kita adalah akses poin.
Bagaimana caranya?. Ikuti langkah-langkah berikut.

Yang musti disiapkan:
  • OS Linux. Saya menggunakan Ubuntu 10.04
  • Modem USB. Saya menggunakan AHA
  • Wifi yang yang sudah aktif (worked). Kebetulan saya pakainya TP-LINK TL-W321G
Caranya:

  1. Koneksikan modem anda ke internet.
  2. Install dhcp3-server dan hostapd
                  sudo apt-get install dhcp3-server hostapd
  1. Buat file hostapd.conf di home. Kemudian copy kode berikut:
    interface=wlan0
    driver=nl80211
    ssid=
    channel=1
    hw_mode=g
    auth_algs=1
    wpa=3
    wpa_passphrase=
    wpa_key_mgmt=WPA-PSK
    wpa_pairwise=TKIP CCMP
    rsn_pairwise=CCMP

ssid= “ isi dengan nama koneksi misal inetsharing. “wpa_passphrase= “ isi dengan password minimal 8 karakter. Kemudian simpan.
  1. Edit file dhcpd.conf.
    sudo gedit /etc/dhcp3/dhcpd.conf
tambahkan kode berikut ke bagian paling bawah file dhcpd.conf

option subnet-mask 255.255.255.0;
default-lease-time 600;
max-lease-time 7200;

option domain-name-servers 8.8.8.8, 8.8.4.4 ;
subnet 192.168.1.0 netmask 255.255.255.0 {
range 192.168.1.10 192.168.1.254;
option broadcast-address 192.168.1.255;
option routers 192.168.1.1;
}
  1. Edit file dhcp3-server.
    sudo gedit /etc/default/dhcp3-server
    cari baris INTERFACES=”” rubah menjadi INTERFACES=”wlan0” karena kita akan menggunakan wifi sebagai media sharing.
    6. Edit file sysctl.conf untuk mengaktifkan ip forwarding di Ubuntu.
    sudo gedit /etc/sysctl.conf
    hilangkan tanda # pada bagian #net .ipv4.ip_forwarding=0, lalu rubah 0 menjadi 1
    7. Terakhir edit /etc/rc.local
sudo gedit /etc/rc.local
tambahkan kode berikut diatas “exit 0”
/sbin/iptables -t nat -A POSTROUTING -o ppp0 -j MASQUERADE
  1. Aktifkan wireless dengan perintah
    sudo ifconfig wlan0 inet 192.168.1.1
  2. Aktifkan hostapd dan start dhcp3-server
    sudo hostapd -B hostapd.conf
    sudo /etc/init.d/dhcp3-server start



Selesai, anda dapat berinternet di Android tanpa mengorbankan pulsa handphone anda. Jika ingin mengulanginya lain hari anda cukup mengulangi langkah 8 dan 9, atau anda dapat membuat sebuah file misalnya “sharing” isikan kode berikut:
#!/bin/bash
sudo ifconfig wlan0 inet 192.168.1.1
sudo hostapd -B hostapd.conf
sudo /etc/init.d/dhcp3-server start
simpan dan buat agar file tersebut bisa dieksekusi
sudo chmod a+x sharing
untuk menjalankanya cukup dengan mengetikkan “./sharing” dan anda tidak perlu bersusah payah mengetikkan ketiga perintah diatas setiap kali mau mengkoneksikan Android anda dengan PC atau Laptop.


Edit;
Untuk Ubuntu 11.10 file yang diedit:
-nomor 4 ada di /etc/dhcp/dhcpd.conf
-nomor 5 ada di /etc/default/isc-dhcp-server
untuk start dhcp-server ketik sudo /etc/init.d/isc-dhcp-server start

Saturday, October 22, 2011

Mengganti calendar default applications menjadi Thunderbird di Ubuntu 11.10 (Gnome-shell)

Setelah selesai install Ubuntu 11.10 kok saya kurang sreg dengan Unity, lalu saya install gnome-shell.
Waktu saya mengatur settingan kalender dan kemudian saya coba click "Open calendar" kok malah yang di eksekusi Evolution bukan Thunderbird. 




Seperti yang kita tahu default mail client dari Ubuntu 11.10 adalah Thunderbird. Untuk mengatasi ini jalan kan perintah ini dari Terminal

gsettings set org.gnome.desktop.default-applications.office.calendar exec thunderbird

Setelah itu coba click lagi Open calendar, maka Thunderbird akan terbuka :) .

Sumber: http://www.fedoraforum.org/forum/showthread.php?t=270376